Archive for the ‘bukhori’ Tag

Hadits: Shalat Malam Bukan Shalat Wajib   Leave a comment


 

Dari Aisyah ra. Berkata: Rasulullah saw. Pernah shalat malam di dalam kamarnya, sedang tembok kamarnya itu pendek, maka orang-orang yang dapat melihat Nabi shalat, lalu orang-orang berdiri untuk mengerjakan shalat sebagaimana shalat beliau, lantas pada pagi harinya orang-orang membicarakan hal tersebut, lalu pada malam yang kedua Beliau shalat lagi, maka orang-orang berdiri untuk mengerjakan shalat sebagaimana shalat Beliau. Orang-orang mengerjakan yang demikian itu dua atau tiga malam, sehingga ketika sesudah demikian itu Rasulullah mengerjakan shalat malam dengan duduk dan tidak keluar. Maka ketika pada waktu subuh orang-orang menanyakan hal tersebut. Lalu Beliau bersabda: “Sesungguhnya aku khawatir, kalau shalat malam itu kalian anggap shalat wajib”.

 

 


Sumber:

‘Samudra Pilihan Hadits’ Shohih-Bukhori Karya Ust. Labib, Mz Penerbit Anugerah Surabaya 11 Syawal 1414 Hijriyah Hal.154

Posted 13 Oktober 2010 by arraahmanmedia in Hadits, shahih-bukhori

Tagged with , , , ,

Bukti Beriman Kepada Allah swt   2 comments


عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ رَضِيَ اللهُ عَنْهُ أَنَّ رَسُوْلَ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ : مَنْ كَانَ يُؤْمِنُ بِاللهِ وَالْيَوْمِ الآخِرِ فَلْيَقُلْ خَيْراً أًوْ لِيَصْمُتْ، وَمَنْ كَانَ يُؤْمِنُ بِاللهِ وَاْليَوْمِ الآخِرِ فَلْيُكْرِمْ جَارَهُ، وَمَنْ كَانَ يُؤْمِنُ بِاللهِ وَالْيَوْمِ الآخِرِ فَلْيُكْرِمْ ضَيْفَهُ

[رواه البخاري ومسلم]

Artinya:

Dari Abu Hurairah radhiallahuanhu, sesungguhnya Rasulullah Shallallahu’alaihi wasallam bersabda: “Siapa yang beriman kepada Allah dan hari akhir hendaklah dia berkata baik atau diam, siapa yang beriman kepada Allah dan hari akhir hendaklah dia menghormati tetangganya dan barangsiapa yang beriman kepada Allah dan hari akhir maka hendaklah dia memuliakan tamunya” (Bukhori dan Muslim)

Hak Cipta

[Luqman Abdurrahman Shaleh]

Posted 24 September 2010 by arraahmanmedia in Hak Cipta, Kumpul-Hadits

Tagged with , , , ,

Hidup di Dunia Tak Berguna Tanpa Niat   Leave a comment


عَنْ أَمِيْرِ الْمُؤْمِنِيْنَ أَبِيْ حَفْصٍ عُمَرَ بْنِ الْخَطَّابِ رَضِيَ اللهُ عَنْهُ قَالَ : سَمِعْتُ رَسُوْلَ اللهِ صلى الله عليه وسلم يَقُوْلُ : إِنَّمَا اْلأَعْمَالُ بِالنِّيَّاتِ وَإِنَّمَا لِكُلِّ امْرِئٍ مَا نَوَى . فَمَنْ كَانَتْ هِجْرَتُهُ إِلَى اللهِ وَرَسُوْلِهِ فَهِجْرَتُهُ إِلَى اللهِ وَرَسُوْلِهِ، وَمَنْ كَانَتْ هِجْرَتُهُ لِدُنْيَا يُصِيْبُهَا أَوْ امْرَأَةٍ يَنْكِحُهَا فَهِجْرَتُهُ إِلَى مَا هَاجَرَ إِلَيْهِ .

[رواه إماما المحدثين أبو عبد الله محمد بن إسماعيل بن إبراهيم بن المغيرة بن بردزبة البخاري وابو الحسين مسلم بن الحجاج بن مسلم القشيري النيسابوري في صحيحيهما اللذين هما أصح الكتب المصنفة]

Artinya:

Dari Amirul Mu’minin, Abi Hafs Umar bin Al Khottob radiallahuanhu, dia berkata: “Saya mendengar Rasulullah Shallallahu’alaihi wasallam bersabda : Sesungguhnya setiap  perbuatan tergantung niatnya.  Dan  sesungguhnya  setiap  orang  (akan dibalas) berdasarkan apa yang dia niatkan. Siapa yang hijrahnya karena (ingin mendapatkan keridhaan) Allah dan Rasul-Nya, maka hijrahnya kepada (keridhaan) Allah dan Rasul-Nya. Dan siapa yang hijrahnya karena dunia yang dikehendakinya atau karena wanita yang ingin dinikahinya maka hijrahnya (akan bernilai sebagaimana) yang dia niatkan.” (Bukhori dan Muslim)

Posted 24 September 2010 by arraahmanmedia in Hak Cipta, Kumpul-Hadits

Tagged with , , ,